BADAN PENJAMINAN MUTU UNIVERSITAS

 

VISI :

Menjadi Pionir dalam penjaminan mutu perguruan tinggi yang berkualitas, unggul, dan berbudaya didukung sistem untuk mencapai akreditasi internasional.

MISI :

  1. Mendorong terbentuknya sistem kerja di lingkungan Universitas Persatuan Guru 1945 NTT yang memiliki budaya mengutamakan mutu;
  2. Menyusun, mengimplementasikan, dan melakukan perbaikan berkelanjutan terhadap sistem penjaminan mutu internal;
  3. Menyusun, mengimplementasikan, dan melakukan perbaikan berkelanjutan terhadap sistem penjaminan mutu akademik berbasis “outcomes” sebagai dasar dalam proses evaluasi oleh badan akreditasi internasional”;
  4. Membimbing dan memfasilitasi Fakultas dan Program Studi dalam mempersiapkan, melaksanakan proses dan mendapat pengakuan dari lembaga akreditasi nasional dan internasional

TUJUAN  :

Menjamin pemenuhan standar Universitas Persatuan Guru 1945 NTT secara sistemik dan berkelanjutan, sehingga tumbuh dan mengembangkan budaya mutu”

SASARAN STRATEGIS  :

  1. Terbentuknya jaringan koordinasi, bimbingan dan fasilitasi akreditasi Program Studi dan akreditasi institusi/kelembagaan Universitas Persatuan Guru 1945 NTT, baik akreditasi nasional maupun internasional;
  2. Dikembangkan dan diterapkannya standar mutu, panduan pencapaian standar mutu dan perangkat asesmennya pada kegiatan Kelompok Keahlian; dan
  3. Terbentuknya koordinasi pelaksanaan kegiatan penjaminan mutu program akademik